Meskipun
cara merawat laptop terbilang cukup mudah, namun pada kenyataannya masih banyak
para pengguna laptop atau notebook yang belum memahami dengan benar bagaimana
cara merawat serta membersihkan sebuah laptop. Tak seperti komputer PC yang
memiliki tingkat kekuatan serta ketahanan yang jauh lebih baik, laptop
merupakan salah satu perangkat kerja yang cukup rentan dan mudah mengalami
kerusakan terutama jika Anda tak rajin-rajin membersihkannya.
Laptop
atau notebook sesuai fungsinya bisa di istilahkan sebagai komputer portable
berbentuk simpel yang bisa dengan mudah dibawa-bawa sesuai kebutuhan. Penggunaan
laptop yang portable inilah
yang kemudian justru menjadi alasan mengapa laptop lebih memerlukan perawatan
khusus dibanding perangkat computer/PC. Hari
ini saya akan berbagi tips dan cara merawat laptop agar tidak cepat rusak.
Komponen-komponen laptop bisa dibilang cukup mahal dengan kisaran harga ratusan
ribu bahkan hingga jutaan rupiah. Oleh sebab itu semoga saja informasi mengenai
perawatan pada laptop ini bisa bermanfaat untuk Anda. Adapun beberapa cara atau
metode yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan laptop adalah sebagai berikut:
Tips cara
merawat dan membersihkan laptop
1. Jauhkan
laptop Anda dari benda-benda yang bersifat cair, tajam dan benda-benda yang
memiliki daya magnetis (magnet). Magnet bisa menyebabkan kerusakan pada
komponen-komponen didalam laptop akibat daya medan magnet yang dikeluarkannya.
Kerusakan yang ditimbulkan biasanya dengan gejala LCD abnormal block/flare (spot berwarna ungu atau hitam)
pada tampilan LCD. Selain itu magnet yang didekatkan ke laptop bisa
mengakibatkan kerusakan pada sistem dan data. Jika laptop terkena air maka bisa
langsung dikeringkan dengan menggunakan tisu atau pengering rambut
(hair dryer) supaya tidak terjadi korosi pada komponen. Seperti yang telah
diketahui bahwa air merupakan salah satu elemen penyebab korosi (karat) pada
material padat seperti besi dan timah. Oleh karenanya gunakan teknik ini untuk
mencegahnya.
2. Gunakan
lap halus untuk membersihkan LCD. Untuk kotoran yang telah mengering, Anda bisa
menggunakan lap yang dibasahi dengan sedikit cairan yang kemudian di usapkan ke
LCD. Untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal lagi Anda juga bisa menggunakan
LCD Cleaner saat membersihkan LCD. Saat menggunakannya, sebaiknya dengan
tidak menyemprotkan langsung akan tetapi dengan menyemprotkannya terlebih dahulu
pada kain halus.
3. Pada
bagian tuts keyboard yang kotor Anda bisa menggunakan kuas halus atau bisa juga
menggunakan kuas kosmetik seperti powder
brush yang bisa menjangkau
hingga ke bagian sela-sela keyboard laptop.
4. Lakukan
scan untuk setiap flashdisk, kartu microSD, handphone ataupun perangkat penyimpan
data lainnya yang terkoneksi dengan laptop. Untuk hal ini Anda bisa memproteksi
laptop dengan menggunakan sebuah Antivirus. Antivirus merupakan aplikasi
keamanan standar yang harus ada di laptop Anda. Mencari sebuah Antivirus yang
bagus pada saat ini merupakan hal yang mudah mengingat begitu banyak Antivirus gratis terbaik dan terbaru
edisi full versionyang bisa Anda instal dan melakukan update secara
otomatis saat terkoneksi ke internet.
5. Untuk
menghindari panas yang berlebihan pada notebook, Anda bisa menggunakan sebuah
alat yang bernama cooling pad. Cooling pad merupakan sebuah alat pendingin
berbentuk kipas yang ditempatkan pada bagian bawah notebook. Cooling pad
biasanya menggunakan port konektor USB sebagai catu daya (sumber
kelistrikannya). Saat menggunakan cooling pad, selalu pastikan bagian alasnya
menggunakan media yang datar, bersih serta bebas dari debu, contohnya seperti
di atas meja khusus. Hindari pemakaian cooling pad di atas karpet karena justru
bisa mengakibatkan debu-debu serta kotoran tersedot masuk kedalam laptop.
6. Voltase
listrik yang turun naik juga bisa menyebabkan laptop Anda menjadi cepat rusak.
Untuk mencegahnya maka Anda bisa menggunakan sebuah alat yang bernama
"Surge Protector" atau "Stabilizer" yang berfungsi
untuk melindungi perangkat elektronik dari adanya gangguan ataupun
ketidakstabilan sumber listrik.
7. Gunakan
tas pelindung laptop untuk menghindari guncangan saat Anda membawa laptop.
Selain sebagai peredam guncangan, tas pelindung laptop juga berfungsi untuk
melindungi laptop terhadap benda-benda atau hal-hal berbahaya yang membuat
laptop Anda menjadi cepat rusak, misalnya seperti air, benda tajam dan juga
panas.
Itulah
beberapa info mengenai cara merawat dan membersihkan laptop.
Rawat dan bersihkanlah laptop Anda secara teratur serta berkala agar laptop
menjadi lebih awet sehingga tidak gampang rusak. Bukankah mencegah lebih baik
daripada mengobati?. Selamat mencoba tips ini.
thanks tip nya
BalasHapus